Kopma Polines Gelar Seminar Nasional dan Lomba Essay Nasional

Dalam rangka menjalankan dua dari tiga pilar dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan dan pengajaran, Koperasi Mahasiswa Bahtera Manunggal Politeknik Negeri Semarang (Kopma BM Polines) mengadakan kegiatan SEMINAR NASIONAL & LOMBA ESSAY NASIONAL yang ditujukan kepada mahasiswa Polines, mahasiswa perguruan tinggi lain, dan dibuka untuk umum dengan total peserta yang mendaftar yaitu 228 peserta. Kegiatan SEMINAR NASIONAL & LOMBA ESSAY NASIONAL tahun ini mengambil tema “Ekonomi Kreatif Sebagai Unggulan Ekonomi Nasional”.

Kegiatan yang mengusung tema “Ekonomi Kreatif Sebagai Unggulan Ekonomi Nasional” ini diselenggarakan pada Sabtu (21/10), di Ruang Serba Guna, Polines.Hadir sebagai narasumber acara ini, Bagus Rachman SE. M.Ec sebagai Direktur Bisnis dan Pemasaran LLP-KUKM Kementerian Koperasi dan UKM RI dan Saptuari Sugiharto yaitu motivator, owner dan founder Kedai Digital Jogist, Tengkleng Hohah,`Penulis gerakan #sedekah rombongan. Acara dibuka oleh Rustono, S.E., M.M. Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan Polines. Dilanjutkan dengan Seminar Nasional dengan penyampaian materi pembicara pertama ekonomi kreatif serta dilanjutkan dengan materi yang kedua mengenai pengaplikasian ekonomi kreatif pada bidang wirausaha secara real oleh Saptuari disambut antusias oleh para peserta yang dengan aktif mengajukan pertanyaan kepada kedua pembicara. Setelah penyampaian materi dan tanya jawab selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba Essay Nasional dan penyerahan piala tetap Gubernur Jawa Tengah. 

Selain itu sebelum terlaksananya Seminar Nasional Kopma BM Polines berkesempatan untuk melaksanakan serangkaian proses Lomba Essay Nasional yang dibuka pendaftaran pada (14/8) lalu  dengan jumlah pendaftar 38 peserta. Hingga terpilih 5 besar finalis Lomba Essay untuk melakukan presentasi pada Sabtu (21/10) dan diperoleh hasil pemenang yaitu Juara 1 (Universitas Brawijaya a.n Ari Purnomo Aji dan Silvi Dwi Rahayu), Juara 2 (Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya a.n Angga Ade Purnawan dan Bella Naziel Iqmalia), Juara 3 (Universitas Brawijaya a.n Riski Damarfadilah dan Febriani Khairunnisa), Harapan 1 (Universitas Darussalam Gontor a.n Indiana Gita Anggraeni dan Jodi Arian K), Harapan 2 (Politeknik Negeri Semarang a.n Angga Dwi Pranata dan Mustofa Romadlon)

 “Saya pribadi sangat mendukung kegiatan Seminar Nasional ini. Kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kredibelitas Kopma BM Polines ke depan serta memperkenalkan almamater Politeknik Negeri Semarang ke masyarakat umum. Alasan kita memilih Seminar Nasional & Essay Nasional sebagai salah satu program kerja unggulan Kopma BM Polines kali ini yaitu karena basic dari kami yaitu Unit Kegiatan Mahasiswa yang bergerak di bidang Ekonomi bisnis. Selain untuk meningkatkan pengetahuan perekonomian saat ini, kegiatan ini juga bertujuan untuk mencari referensi sistem strategis yang dapat kita adopsi dan kita terapkan dengan memodifikasi sesuai dengan perkembangan perekonomian di Indoensia saat ini” ungkap Nur Chasanah, selaku GM Kopma BM Polines. Ia menutup testimoninya dengan harapan dan pesan untuk semua peserta, “Semoga kegiatan ini dapat dimaksimalkan di periode-periode berikutnya dan ilmu yang di peroleh dari kegiatan ini dapat bermanfaat bagi diri sendiri ataupun masyaratkat secara umum. Kemampuan kita mungkin tak seberapa, tapi waktu yang kita punya untuk menambah ilmu akan menciptakan hal yang luar biasa.

 

Gulir ke Atas