Narasi Berita Program Kerja Seminar Nasional (SEMNAS) 2021, Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Elektro

Sambutan Ketua Pelaksana

Salah satu program kerja dari Divisi Teknik Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Semarang adalah Seminar Nasional 2021  yang pada tahun ini bertema “Controlling Education (Pengendalian dan Pemanfaatan Teknologi Pembelajaran di  Era Pandemi)”. Kegiatan SEMNAS 2021 dilaksanakan dengan tujuan mahasiswa elektro dapat menjadi mahasiswa yang memiliki pemikiran kritis dalam bidang teknologi informasi dengan mempertajam citranya supaya mudah dikenal oleh publik untuk mengahadapi dunia perkuliahan. Kegiatan ini dilaksanakan secara online menggunakan platform zoom meeting.

Kegiatan SEMNAS 2021 melibatkan masyarakat elektro dan masyarakat luar yang berjumlah 300 peserta yang berlangsung pada Sabtu, 13 November 2021. Kegiatan SEMNAS 2021 diadakan secara online untuk seluruh peserta, sementara untuk panitia diberlakukan sesuai jobdesk yang diberikan. Sejumlah  orang STO Himpunan Mahasiswa Elektro 2021/2022 menjadi panitia offline dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlakudan sejumlah  orang STO Himpunan Mahasiswa Elektro 2020/2021 menjadi panitia online. Hal ini bertujuan agar tidak membahayakan keamanan atau kesehatan orang lain dan membatasi adanya kerumunan orang.

Pada Sabtu, 13 November 2021 kegiatan SEMNAS 2021 dilaksanakan melalui platform zoom memasuki zoom dan acara dibuka pukul 08.00 WIB. Setelah pembukaan, kegiatan ini dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan Ketua Pelaksana, sambutan Ketua Himpunan, dan sambutan Ketua Jurusan Himpunan Jurusan Teknik Elektro. Kemudian dilanjutkan absensi pertama selama sambutan berlangsung yang dilakukan oleh peserta SEMNAS 2021. Kemudian memasuki inti acara yang diawali dengan pengenalan pembicara pertama, yaitu. Bapak Heri Triluqman BS, M. Kom, M.Pd selaku Dosen Teknologi Pendidikan UNNES dan pembicara kedua yaitu Bapak Hraso Adjie Brotosukmono Garis besar kedua pembicara tersebut membahas mengenai penjelasan lebih dalam teknologi pendidikan dan teknologi informasi secara umum yang terkait teknologi pendidikan, kemudian ancaman dan tantangan bagi mahasiswa dan kaum muda, serta peran dan manfaatnya. Pada setiap akhir materi pembahasan terdapat sesi tanya jawab mengenai materi 1 dan materi 2. Peserta sangat antusias dengan diberikannya sesi untuk bertanya kepada pemateri. Di akhir kegiatan, pemateri menyampaikan kesimpulan dan motivasi kepada peserta dan diikuti dengan pembagian link absen kedua di platform zoom meeting. Setelah itu, MC menyampaikan nama peserta yang mendapatkan doorprize untuk menghubungi contact person panitia, acara selesai tepat pukul 11.00 WIB.

Kegiatan SEMNAS 2021 ini dapat berjalan dengan lancar walaupun terdapat beberapa kendala dan diharapkan melalui kegiatan ini para peserta dapat menumbuhkan kepribadian yang kritis dan paham akan teknologi informasi terutama di bidang teknologi pendidikanyang baik.

Gulir ke Atas